ads

Selasa, 19 April 2016

Rio Terancam di Depak Dari F1, Akibat Kurang Dana.

Dilihat  Kali

Pebalap Indonesia, Rio Haryanto, masih kekurangan dana untuk menutupi sisa pembayaran kepada Manor Racing sebagai syarat tampil di ajan... thumbnail 1 summary

Baca Juga

Pebalap Indonesia, Rio Haryanto, masih kekurangan dana untuk menutupi sisa pembayaran kepada Manor Racing sebagai syarat tampil di ajang Formula One (F1) musim ini. Rio pun terancam didepan tim asal Inggris ini. 


Rio harus menyetorkan dana sekitar 15 juta euro (setara Rp225 miliar). Namun, pemuda asal Solo itu baru menyerahkan setengah dana yang bersumber dari Pertamina dan manajemen Kiki Sport sebagai sponsornya.

"Tampaknya Rio Haryanto kesulitan mengumpulkan dana. Ia telah meminta sumbangan untuk bisa meneruskan balapan. Mungkinkan (Alexander) Rossi dan (Will) Stevens bisa menggantikan dia di Manor," tulis akun @ThePitStraight di Twitter.

Rossi dan Stevens sempat menjadi pesaing Rio untuk menjadi pengemudi Manor. Namun, keduanya memutuskan mundur karena alasan dana dan Rio berhasil memenangi pertarungan setelah bayar lebih mahal.

Tetapi, Rossi yang menjadi pebalap cadangan Manor bisa saja mengambil alih kemudi dari tangan Rio. Manajemen Rio pun tidak bisa lagi santai. Jika, sisa pembayaran belum lunas sampai waktu yang ditentukan. Perjalanan Rio di F1 2016 dipastikan berakhir.

Di sisa musim in, pebalap 23 tahun tersebut masih harus membayar sisa dana sekitar 7 juta euro. Berbagai cara dilakukan oleh sponsor untuk mengumpulkan dana. Mulai penggalangan dana dari masyarakat hingga mencari sponsor.

Terakhir, Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) menggandeng Asosiasi Telekomunikasi Seluruh Indonesia (ATSI) untuk mengumpulkan dana lewat sms dari pelanggan.


 sumber:

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar dengan Bijaksana